SANIHARTO

SANIHARTO

News & Events

Inspirasi Ruang Keluarga Minimalis Untuk Tampil Kekinian Dan Tetap Maksimal

Ruang keluarga sebagai tempat bersantai dan kegiatan beraktivitas keluarga seharian sangat membutuhkan kenyamanan. Salah satunya membuat ruang keluarga yang nyaman dengan membuat ruang keluargamu lebih terkonsep. Untuk itu, mengikuti tren kekinian sebenarnya bukan masalah jika Anda pintar menerapkan idenya. Seperti contohnya adalah inspirasi ruang keluarga minimalis yang mana cocok untuk desain rumah minimalis maupun berbagai jenis hunian lainnya. Ide ini bisa dimanfaatkan untuk rumah kecil, luas, atau Anda yang ingin menerapkan tema tertentu. Beruntungnya, ada banyak cara untuk mengikuti ide tersebut.

Baca Juga: 11 Ide Konsep Desain Ruang Santai di Rumah yang Super Nyaman

Inspirasi Ruang Keluarga Minimalis

Jika Anda tertarik dengan referensi ide desain ruang keluarga minimalis, teknik dan idenya bisa dibilang tidak terbatas. Yang penting adalah kreatif dan bisa memaksimalkan fungsi meski menggunakan furnitur, dekorasi, atau tampilan sederhana. Lantas seperti apa desain yang asyik, popular, dan terbaik untuk quality time keluarga? Simak dulu beberapa inspirasi kumpulan desain ruang keluarga minimalis berikut ini. 

 

A. Ruang Keluarga Lesehan

Desain Ruang Keluarga Lesehan

Ruang Keluarga Model lesehan bisa jadi solusi terbaik pemilik hunian dengan lahan terbatas, atau butuh area nyaman tanpa terbatas ketersediaan ruang duduk. Lesehan sendiri bisa dikreasikan dengan berbagai gaya dan cara, termasuk menggunakan furnitur rendah untuk membantu aktivitas lesehan. Sebut saja seperti meja tamu pendek diikuti dengan matras tipis dan bantal duduk. 

Agar semakin berkesan dan maksimal, bisa juga menggunakan sandaran kursi lantai layaknya di Jepang. Bahkan, menggunakan karpet penuh warna, meja kopi, kasur, atau bantal besar bulat pun bisa memberi kesan menarik di ruangan. Kurangi juga furnitur tinggi atau berukuran umum, sehingga semuanya bisa berada di level duduk yang sama.  

 

B. Ruang Keluarga dengan Furniture Sederhana

Desain Ruang Keluarga Furniture Sederhana

Salah satu kunci dari hunian minimalis adalah furnitur sederhana. Anda tidak perlu pusing soal pilihan, karena masih banyak perabot yang sederhana tapi serba guna. Sebut saja meja kopi dengan ruang penyimpanan. Anda bisa menggunakan meja untuk menyimpan mainan si kecil, atau untuk digunakan sehari hari. 

Sofa terang dengan ukuran menyesuaikan kebutuhan pun sering jadi pilihan utama desain minimalis. Selain mampu mengurangi penggunaan ruang, warna cerah juga membuat ruang tampak lebih luas. Untuk pilihan terbaiknya adalah meja makan serbaguna. Untuk pemilik ruang kecil, meja ini bisa jadi tempat belajar, makan, hingga berbincang.

 

C. Ruang Keluarga Tema Industrial

Desain Ruang Keluarga Industrial

Industrial punya ciri khas desain warna metalik, bahan kayu atau metal, dan kesan setengah jadi. Seperti contohnya dinding terekspos menampilkan batu bata merah, tiang penyangga kayu, hingga perabotan dengan warna metal. Selain itu Anda juga bisa menggunakan warna dinding berwarna abu-abu untuk mempercantik ruangan. Agar terkesan ruang keluarga minimalis, pilih perabot yang multifungsi dan memiliki warna senada atau sederhana seperti hitam, coklat, dan putih. 

 

D. Ruang Keluarga Futuristik

Desain Ruang Keluarga Futuristik

Gaya futuristik, minimalis, dan modern ditandai dengan inovasi desain yang unik tapi to the point. Penggunaan lampu ruangan dan warna perabot yang terang jadi kuncinya. Perabot unik dan artistik pun jadi incaran, seperti sofa L untuk keluarga, rak sudut, hingga ambalan minimalis berbentuk sarang tawon. 

 

E. Ruang Keluarga Penuh Warna

Desain Ruang Keluarga Penuh Warna

Ruang Keluarga Minimalis penuh warna bisa menjadi lokasi yang begitu mengena bagi anggota keluarga. Sebut saja untuk anak yang suka warna berbeda. Izinkan mereka menunjukkan kesukaan mereka melalui kursi warna warni, bantal sofa, atau dekorasi lainnya. Meski penuh warna dan corak, kurangi barang tak penting sehingga ruang tetap fungsional.  

 

F. Ruang Keluarga Tema Monokrom

Desain Ruang Keluarga Monokrom

Ruang keluarga dengan tema monokrom bisa jadi andalan untuk Anda yang ingin tampilan hunian elegan dan lebih netral. Penerapan warna monokrom juga menjadi ilusi visual yang membuat ruangan tampak lebih luas. Mengingat fungsi ruang keluarga untuk berkumpul, warna netral ini pun memberi kesan yang lebih adem. 

Kuncinya adalah kontras dan pemilihan warna yang baik. Untuk menghasilkan konsep monokrom, umumnya warna furniturnya adalah putih atau abu abu. Namun bisa juga warna gelap, asalkan kontras warna yang digunakan di ruang keluarga masih sesuai. Warna minimalis ini pun bisa memberikan aksen dan pribadi yang menenangkan mata. 

 

G. Ruang Keluarga Nuansa Natural

Desain Ruang Keluarga Nuansa Natural

Nuansa natural biasanya menyiratkan unsur alam, seperti corak kayu, tanaman, tanah, dan ruangan terbuka. Karena itulah, keseimbangan perabotan dan sentuhan natural jadi jawaban. Seperti menggunakan vas warna hijau untuk mengimbangi perabotan berwarna putih. Warna hangat senada dengan sentuhan suasana tanah, coklat, orange, serta hijau juga memberi kesan segar. 

 

H. Ruang Keluarga Dekat Jendela 

Desain Ruang Keluarga Dekat Jendela

Jika Ruang Keluarga Minimalis memiliki akses jendela, maka bisa memaksimalkan sirkulasi udara dan pencahayaannya. Gunakan jendela besar dengan motif minimal atau menggunakan frame sederhana. Kombinasikan dengan warna ruangan yang lebih netral dan terang. Serta gunakan furniture dengan akses minimal atau terbuka, sehingga tidak menutupi cahaya dari luar. 

Untuk penikmat desain minimalis, jendela ini bisa menjadi sumber udara dan cahaya yang ideal. Anda bisa mengurangi penggunaan lampu gantung atau lampu berdiri. Gunakan saja ruangan yang tersisa untuk interior ruang keluarga yang fungsional seperti sofa, ambalan, hingga lemari penyimpanan. Pertimbangkan juga penataan furniture, sehingga tidak merusak pencahayaan. 

 

I. Ruang Keluarga Rustic

Desain Ruang Keluarga Rustic

Desain rustic memiliki karakteristik perabotan berkesan hangat, serba kayu, atau vintage. Kesan jadul yang begitu kental pun bisa dihadirkan tanpa memberi kesan berlebihan. Seperti contohnya memilih meja dan kursi sofa bercorak bahan kayu. Pilih warna sederhana, dan tambahkan dekorasi minimal seperti frame foto atau sekedar hiasan dinding bernuansa sama. 

 

J. Ruang Keluarga Skandinavia 

Desain Ruang Keluarga Skandinavia

Tampilan interior bertema skandinavia biasanya memiliki ciri khas ruangan yang cerah, perabot berwarna terang, dan interior aksen yang unik. Tema skandinavia juga diikuti dengan perabotan berelemen kayu. Yang mana bisa hadir dalam bentuk meja dan kursinya. Sedangkan bagian lainnya dibuat senyaman mungkin dengan dekorasi atau bahan tambahan. 

Seperti contohnya adalah penggunaan karpet bercorak sederhana layaknya rajutan. Dekorasi tambahan seperti hiasan dinding berupa tapestry, kain penutup sofa, atau sekedar bantal berwarna pun bisa memberi aksen di ruangan. Jenis ide ini sangat cocok untuk berbagai ruang, model hunian, dan budget.

 

K. Ruang Keluarga Serba Putih

Desain Ruang Keluarga Serba Putih

Banyak yang beranggapan bahwa minimalis itu putih, karena kesannya sederhana, suci, dan bersih. Opsi ini tentunya tidak untuk semuanya, namun bisa jadi andalan untuk ruangan kecil. Meski disebut serba putih, biasanya warna putih digunakan untuk membuat ilusi seakan perabotan menyatu dengan lingkungannya. Namun agar tidak terlalu membosankan, tambahkan dekorasi satu aksen seperti elemen kayu. 

 

L. Ruang Keluarga dengan Dekorasi Dinding  

Salah satu hal yang membantu Ruang Keluarga Minimalis tampak lebih menarik adalah dekorasi dinding. Tak perlu model yang berlebihan, sekedar ambalan berwarna senada, frame foto, atau wallpaper bercorak pun bisa jadi pilihan. Pilih sesuatu yang tidak merusak estetika dan terlalu rame. Anda juga bisa menggunakan rak gantung, pohon, jam, atau sekedar hiasan untuk membuat ruangan lebih berkesan. 

 

Kunci dari minimalis sebenarnya adalah menggunakan desain sedikit mungkin tanpa mengurangi fungsi dari ruangan itu sendiri. Apalagi untuk ruang keluarga yang umum sebagai tempat berkumpul. Pilihan ide dan inspirasinya beragam, mulai dari sekedar warna, tema, hingga penggunaan dekorasi dan furniture. Pilih saja atau konsultasikan apa yang cocok dengan kebutuhan atau ruangan bersama Saniharto.


« back to news


Contact via Whatsapp